Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Senior

Sepakbola adalah olahraga paling populer di Indonesia. Tak salah jika setiap timnas sedang bertanding di kandang, stadion pasti dipenuhi oleh para penonton dan supporter dengan atribut merah putih. Timnas biasa menggunakan Stadion Gelora Bung Karno di Jakarta sebagai home base, selain stadion lain seperti Jalak Harupat (Bandung), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang). Timnas senior saat ini memang sedang dalam masa transisi setelah terjadi perpindahan kepelatihan dari tangan Rahmad Darmawan dan Jacksen F. Tiago kepada Alfred Riedl. Pelatih asal Austria ini dikenal sebagai coach bertangan dingin yang tegas dan disiplin. Maka tak heran jika para pecinta bola berharap skuad Garuda bisa mendapatkan prestasi bagus di tangan Alfred Riedl.

Susunan Kepelatihan
Pelatih : Alfred Riedl (Austria)
Asisten Pelatih : Wolfgang Pikal (Austria), Widodo Cahyu Putro (Indonesia)
Pelatih Kiper : Edy Harto (Indonesia)
Pelatih Fitness : Keith Kayamba Gumbs (Saint Kitts and Nevis)
Fisioterapis : Mathias Ibo (Indonesia)

Daftar Pemain dan Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Senior

Dalam 12 bulan terakhir ada banyak nama nama pemain yang dipanggil untuk memperkuat timnas, baik dari Liga Indonesia, maupun pemain yang berlaga di luar negeri. Beberapa klub ISL yang banyak menyumbangkan perwakilannya antara lain adalah Persipura Jayapura, Arema Malang, Persib Bandung, Persebaya Surabaya, Sriwijaya FC, Persija Jakarta, Pelita Bandung Raya, Semen Padang, Persela Lamongan dan lain-lain. 

(baca juga daftar klub Liga Indonesia)

Sebelumnya para pemain yang dipanggil harus lebih dulu mengikuti pemusatan latihan atau training center untuk melihat kondisi fisik dan skill masing-masing. Tim pelatih kemudian menyeleksi siapa saja yang layak lolos seleksi. Berikut akan kami tampilkan list pemain yang dipanggil seleksi timnas dalam kurun 12 bulan terakhir.


Kiper
Kurnia Meiga, Dian Agus, I Made Wirawan, Andritany Ardhiyasa, Syamsidar, Choirul Huda, Jandia Eka Putra

Bek/Defender
Muhammad Roby, Victor Igbonefo, Purwaka Yudhi, Hamka Hamzah, Alfin Tuasalamony, Novan Setya, Supardi, Irfan Nurcahyono, Ruben Sanadi, Achmad Jufrianto, Firdaus Ramadhan, Ricardo Salampessy, Fachruddin Wahyudi, Diego Michiels, Tony Sucipto, Zulkifli Syukur

Midfielder/Gelandang
Taufiq, Egi Melgiansyah, Immanuel Wanggai, Hendro Siswanto, Hasim Kipuw, Amirul Mukminin, Andik Vermansyah, Vendry Mofu, Raphael Maitimo, Hariono, Rizky Rizaldi, Muhammad Ridwan, Juan Revi, I Gede Sukadana, Manahati Lestusen, Irsyad Maulana, Stefano Lilipaly, Rizky Pellu, Nur Iskandar, Firman Utina, Agung Supriyanto, Ahmad Bustomi, Ian Kabes

Forward/Penyerang
Samsul Arif, Greg Nwokolo, Cristian Gonzales, Ferdinand Sinaga, Tantan, T.A. Musafri, Yustinus Pae, Titus Bonai, Bayu Gatra, Zulham Zamrun, Boaz Sallosa, Sergio van Dijk


Daftar Pemain dan Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Senior

Selama tahun 2014 tidak terlalu banyak laga resmi internasional yang digelar timnas. Setelah pertandingan terakhir kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi di bulan Maret, tidak ada lagi turnamen resmi yang diikuti hingga bulan Desember. Di bulan Desember nanti, tim Garuda kembali akan berlaga di kompetisi terbesar se-Asia Tenggara, yaitu AFF Cup 2014. Oleh karena itu selama 2014 kebanyakan PSSI banyak mengadakan laga persahabatan untuk pemanasan. Berikut kalender agenda timnas selama 2014.


Maret

vs Arab Saudi (6 Maret)
vs Andorra (26 Maret)
vs Kuba (29 Maret)

April

vs Villarreal B (3 April)

Mei

vs ASEAN All-Stars (11 Mei)
vs Republik Dominika (15 Mei)

Juni

vs Pakistan (21 Juni)
vs Nepal (25 Juni)

Juli

vs Qatar (15 Juli)

September

vs Yaman (9 September)
vs Malaysia (14 September)
vs Kamboja (25 September)

Desember

vs Vietnam (22 Desember)
vs Filipina (25 Desember)
vs Myanmar (28 Desember)


Itulah informasi mengenai agenda timnas senior 2014 dan list pemain yang akan berlaga update terbaru. Tentunya kita harus terus mendukung timnas agar bisa berprestasi di kancah dunia internasional. Semoga informasi tersebut bisa bermanfaat.


(CepatLambat)

1 Komentar untuk "Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Senior"

  1. salam hangat dari kami ijin menyimak an, dari kami pengrajin jaket kulit

    BalasHapus